Saturday, February 25, 2017

Mengganti Judul Blog dengan Gambar atau Logo

mengganti judul blog menjadi gambar

Selamat datang kembali di blog ini teman-teman. Judul blog merupakan sesuatu hal yang sangat penting dalam blog. Untuk memperindah tampilan sebuah blog, gambar menjadi salah satu pilihan yang tepat untuk memperindah tampilan blog kalian. Salah satu fungsi gambar itu adalah menggantikan peran tulisan di judul blog seperti yang akan aku tulis di artikel ini.

Jadi, bagaimana caranya ? caranya pemasangan gambarnya tidaklah sulit, yang sulit adalah memikirkan logo seperti apa yang akan kita buat, warna apa yang cocok, berapa ukurannya dan lain sebagainya dan pada saat pembuatan logo pada aplikasi photohop atau editor foto lain yang kita belum kuasai. 

Sudah cukup basa basinya. Kita masuk ke tutorialnya. ini dia tutorialnya. silahkan disimak

1. Hal yang pertama kalian lakukan adalah buat sebuah logo atau gambar menggunakan photoshop atau corel draw atau bisa juga pembuat logo secara online yang tersedia. Kemudian, setelah logo sudah selesai silahkan login ke blogger.com 

mengganti judul dengan logo

2. Kemudian, (i) silahkan masuk ke menu tata letak dan lihat "header" lalu kalian bisa (ii) klik edit pada kotak header tersebut dan akan muncul jendela baru seperti dibawah ini. (jangan kaget pas jendelanya muncul yaah)

mengganti judul dengan logo
(i)

mengganti judul dengan logo
(ii)

3. Kemudian kalian lihat menu gambar dan pilih choose file dan pilih gambarnya dari komputer kalian.

mengganti judul dengan logo


4. Pada menu penempatan, kalian pilih "selain judul dan keterangan" supaya yang terlihat nantinya hanyalah gambar yang kalian pilih dan kalian masukkan tadi pada nomor 3.

5. Klik simpan dan lihat kembali blog kalian dan logo kalian sudah terpampang di blog kalian.
mengganti judul dengan logo

HASILNYA

mengganti judul dengan logo


Seperti biasa dipenghujung post, aku mengucapkan terimakasih telah berkunjung ke blog ini, semoga informasi yang aku sampaikan bermanfaat dan membantu teman-teman sekalian. Tetap bantu dan dukung blog ini agar menjadi lebih baik lagi dengan cara berikan komentar setelah membaca setiap post di blog ini dan jika menarik dan bermanfaat silahkan share. Jika ingin copas, sertakan sumber. Sekian dan terimakasih.
,

No comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.