Tuesday, May 12, 2020

Pakai By.U lebih murah atau lebih mahal ? Pengalaman Menggunakan by.u


Selamat datang kembali di blog ini. Sekarang saya akan membahas tentang sebuah provider digital dari telkomsel yang bernama by.u

By.U adalah provider digital dari telkomsel yang penggunanya dibebaskan untuk memilih nomor, membeli kuota, topping kuota. Sim Card by.u juga bisa dikirim ke rumah melalui kurir maupun di jemput di lokasi tertentu seperti indomaret. semua itu bisa didapat hanya melalui 1 aplikasi bernama by.u ( dapat di download di Playstore ataupun Appstore. 

Kuota yang ditawarkan by.u ?
By.U menawarkan banyak pilihan kuota yang cukup menarik menurut saya. Dengan harga 50 ribu, pengguna bisa mendapatkan kuota sebesar 10 GB aktif selama 30 hari dan tidak dibagi. atau dengan harga 100 ribu, pengguna mendapatkan kuota sebesar 23 GB yang aktif selama 30 hari dan tidak dibagi. Selain kuota utama, di by.u terdapat istilah "Topping" dimana topping itu merupakan kuota tambahan untuk beberapa aplikasi misal seperti youtube, instagram, facebook, whatsapp atau bahkan kuota roaming. Belum lagi ditambah dengan promo yang masih berlangsung sekarang yaitu kuota Youtube 100 GB hanya dengan harga 10 ribu walaupun hanya aktif selama 1 hari saja. untuk lebih lengkapnya bisa langsung lihat di aplikasi by.u.

Cara mendapatkan by.u ?
By.u dapat dibeli melalui aplikasi mereka yaitu by.u yang dapat didownload melaui playstore ataupun appstore. pertama kalian login ke aplikasi kemudian kalian memlilih kuota dan nomor yang kalian inginkan beserta topping jika kalian mau. setelah itu kalian di arahkan untuk mengisi biodata alamat lengkap untuk pengirman simcard. kemudian kalian akan diarahkan untuk metode pembayaran dan cara pengiriman.

Bagaimana cara pembayarannya ?
Teman-teman dapat melakukan pembayaran secara online melalui aplikasi dompet digital seperti DANA, GO PAY, LinkAja dan lainnya maupun ofline seperti indomaret.

Bagaimana pengirimannya ?
Metode pengiriman yang saya pilih adalah JNE, karena hanya ada pilhan JNE. walaupun di aplikasi ada tertera untuk pengiriman melalui GO SEND (untuk kota tertentu mungkin)

Berapa lama sampai nya ?
Untuk waktu sampai, saya mendapatkan sim card nya kurang lebih 3 hari setelah pemesanan, maklum saja lokasi pengiriman dan penerima cukup jauh. mungkin kalau pakai GO SEND lebih cepat. 

Berapa kecepatan dan sinyal yang digunakan ?
Sinyal yang digunakan adalah sinyal dari telkomsel. oleh karena itu soal kecepatan tentu saja sama seperti telkomsel. setelah melakukan speedtest, saya mendapat kecepatan berikut


KESIMPULAN :
Kesimpulan setelah mengguakan provider by.u adalah saya cukup puas dengan kecepatan, harga, dan kemudahan dalam membeli kuota. ditambah dengan adanya fitur topping dengan harga yang cukup murah, bisa menghemat kuota regular jika ingin menggunakan beberapa aplikasi seperti instagram, youtube dan lainnya.
Proses mendapatkan simcard yang menurut saya terlalu ribet karena harus menunggu beberapa saat atau bahkan berhari hari untuk mendapatkannya. berbeda dengan provider lain yang bisa di dapat dengan mudah di counter terdekat. Tapi yang terpenting menurut saya untuk sebuah provider adalah kecepatan dan harga yang ditawarkan oleh si providerr tersebut. oleh karena itu untuk kecepatan saya merasa puas dan untuk harga juga termasuk lebih murah dibanding dengan provider lain dari Telkomsel.
,

No comments:

Post a Comment

Powered by Blogger.